Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Hydraulic Press

Hydraulic Press

Hydraulic Press - Hydraulic press terdiri dari channel beam baja. Dua channel beam vertikal dihubungkan di bagian atas dengan dua channel beam horizontal. Channel beam bagian atas menahan press bar yang ditahan secara hydraulic. 

Dua channel beam horizontal lagi digunakan sebagai support di bawah hydraulic press bar. Bagian ujung support ini ditahan oleh dua channel beam vertikal dengan lock pin. Support horizontal bagian bawah dapat digerakkan ke atas dan ke bawah dan ditahan pada posisi yang berbeda dengan lock pin. 

Sebuah lever pada sisi hydraulic press digunakan untuk menggerakkan support horizontal ke atas dan ke bawah. Ada juga shank baja tempaan untuk digunakan sebagai support material, pada saat material tersebut dikerjakan pada hydraulic press. 

Hydraulic press bar adalah cylinder hydraulic. Cylinder hydraulic ini dapat digerakkan secara horizontal ke posisi mana pun di antara dua channel beam vertikal. Tool ini digunakan untuk mendorong suatu part ke dalam atau keluar dari part kedua yang telah terpasang dengan kuat. 

Hydraulic press digunakan dengan jenis aplikasi yang sama dengan arbour press. Perbedaan utamanya adalah bahwa lebih banyak tenaga dapat digunakan pada hydraulic press. Gerakan oli ke cylinder hydraulic disebabkan oleh sebuah pump. 

Pump digerakkan oleh tangan, electric motor, atau udara bertekanan. Perlengkapan khusus dapat dipasang pada press bar untuk membantu dalam pekerjaan khusus. 

Gerakan horizontal cylinder hydraulic memungkinkan operator melakukan pelurusan (alignment) akhir dengan mudah pada press bar dan material yang akan dikerjakan. 

Keselamatan 

Jaga tangan agar tetap jauh dari press bar selama hydraulic press itu dioperasikan. Jaga semua peralatan peringatan safety pada posisinya. Hati-hati, jangan biarkan part terlepas dan mengenai operator saat tertekan keluar oleh hydraulic press. 

Pastikan operator mempunyai pelindung jika bahan yang dikerjakan pada hydraulic press dapat patah. Material harus ditahan dengan kuat pada penyangga datar sebelum press bar diturunkan. Periksa lock pin dan lubang-lubang apakah ada yang rusak dan aus sebelum hydraulic press digunakan. 

Jangan membiarkan part terjatuh ke lantai ketika komponen didorong oleh hydraulic press. Ikutilah prosedur keselamatan untuk sistem hydraulic. 

Perawatan 

Jagalah kebersihan hydraulic press dari kotoran dan oli. Ikutilah petunjuk perawatan untuk hydraulic press yang digunakan.

Bona Pasogit
Bona Pasogit Content Creator, Video Creator and Writer

Posting Komentar untuk "Hydraulic Press"

close